Rekam Jejak Asmawa Tosepu, Pj Bupati Bogor yang Baru Dilantik

Asmawa Tosepu
Pj Bupati Bogor, Asmawa Tosepu. Foto : Istimewa.

TIMETODAY.IDAsmawa Tosepu baru saja dilantik menjadi Penjabat Bupati Bogor, menggantikan Iwan Setiawan yang telah habis masa jabatannya.

Asmawa Tosepu dilantik oleh Penjabat Gubernur (Pj) Jawa Barat Bey Machmudin di Aula Barat Gedung Sate Bandung, Sabtu (30/12/2023).

Ikuti terus berita terhangat dari timetoday.id via whatsapp TIMETODAY WA CHANNEL

Advertisement

Pelantikan Asmawa Tosepu berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 100.2.1.3-6619 tahun 2023 tentang Pengangkatan Penjabat Bupati Bogor Provinsi Jawa Barat.

Lalu bagaimana rekam jejak Asmawa Tosepu? Merangkum beberapa sumber, berikut profil singkatnya.

Asmawa Tosepu, lahir pada 15 Oktober 1974, ia merupakan seorang birokrat yang meraih gelar dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) pada tahun 1997.

Baca Juga :  Ketua DPRD Rudy Susmanto Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih, Sukseskan Pemilu 2024

Saat ini, beliau menjabat sebagai Kepala Biro Umum Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan penjabat Bupati Bogor.

Pada tanggal 10 Oktober 2022, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) menunjuk Asmawa sebagai Pejabat Wali Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, menggantikan Sulkarnain Kadir yang telah mengakhiri masa jabatannya.

Pelantikannya dilakukan oleh Gubernur Sulawesi Tenggara, H. Ali Mazi sesuai dengan keputusan menteri dalam negeri nomor 131.74-5770 tahun 2022 tentang pengangkatan pejabat Wali Kota Kendari.

Asmawa lahir dan menghabiskan masa kecilnya di Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), tepatnya di Wonggeduku, Konawe, pada tanggal 15 Oktober 1974.

Baca Juga :  Pj. Bupati Bogor dan Perwakilan Transporter Angkutan Tambang Sepakati 8 Hal Ini

Riwayat Pendidikan

Setelah menyelesaikan pendidikan dasarnya di Konawe pada tahun 1987, Asmawa melanjutkan pendidikan menengahnya dari tingkat pertama hingga menengah atas di Kota Kendari, dan berhasil menyelesaikannya pada tahun 1993.

Ia kemudian melanjutkan studi ke Sekolah Tinggi Pemerintahan Dalam Negeri (STPDN) di Bandung dan berhasil menyelesaikan pendidikannya pada tahun 1997.

Riwayat Jabatan

  • Kepala Pusat Data dan Informasi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri)
  • Kepala Biro Umum Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri)
  • Wali Kota Kendari (2022–2023)
  • Bupati Bogor (2023–sekarang). ***

Follow dan Baca Artikel lainnya di Google News

=========================================================