TIMETODAY.ID – Rumah tahanan (Rutan) Bareskrim Polri berencana menggelar berbagai lomba keagamaan bagi para warga binaannya di bulan Ramadan 2023 ini.
Kabag Tahanan dan Barang Bukti Biro Perencanaan Administrasi (Tahti Rorenmin) Bareskrim Polri Kombes Pol Gatot Agus Budi Utomo menyebut bahwa lomba keagamaan itu akan dilaksanakan menjelang nuzulul quran.
“Sementara di akhir Ramadan akan diisi dengan itikaf qiyamul lail,” tutu Gatot kepada wartawam, Jumat 24 Maret 2023.
Baca Juga: Kultum Ramadan : Pengertian Harum Mulut Orang Puasa
Selama bulan Ramadan 2023 ini, para tahanan juga narapidana bakal disibukan dengan kegiatan bernuansa keagamaan. Seperti tarawih berjamaah, tadarus Al-quran dan mengaji Al-quran bagi pemula, dan kuliah subuh.
Tujuannya, kata Gatot agar para tahanan juga napi menjadi pribadi yang lebih baik lagi.***
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News