TIMETODAY.ID - Komedian Marshel Widianto baru-baru ini mengumumkan kelahiran anak pertamanya, seorang bayi laki-laki.
Bersamaan dengan itu, pernikahannya dengan Cesen Eks JKT 48 juga terungkap.
Yang menjadi fokus perhatian adalah hubungan antara istri Marshel dengan presenter Celine Evangelista, yang dikabarkan sempat dekat dengan suaminya.
Baca Juga: Bersama Jenderal Dudung, Dokter Rayendra Ikut Berkontribusi Turunkan Angka Stunting
Kedekatan Cesen dan Celine terlihat saat mantan istri Stefan William itu mengungkapkan kebaikannya kepada publik.
Pemicunya adalah ketika Celine mengucapkan selamat kepada Marshel Widianto dan Cesen atas kelahiran anak pertama mereka.

Baca Juga: Kurma Israel Yang Tumbuh di Tanah Palestina dan Kini Diboikot Muslim Eropa
Menanggapi postingan Celine Evangelista tersebut, Cesenpun membalasnya dengan mengungkap latar belakang wanita yang sempat dekat dengan suaminya itu.
Rupanya, Cesen merupakan salah satu orang yang menurut Cesen sudah sering membantunya dimasa lalu, termasuk memberikan banyak hadiah saat proses persalinan.
"Kaka @celine_evangelista terima kasih banyak sudah bantu aku selama ini yaa, barang2 buat dede juga banyak banget," ungkap Cesen.
Baca Juga: Begini Niat Puasa Ramadan Sebulan Penuh Beserta Artinya
Tidak hanya itu, Cesen juga berterima kasih kepada Celine atas perhatian yang diberikannya kepada keluarganya selama ini.
Dan atas kebaikannya tersebut, Cesen mendoakan agar ibu empat anak tersebut selalu diberkati.
"Terima kasih selalu support marshel dan aku dalam keadaan apapun. Sehat selalu dan lancar rejekinya kakakuu!!," tutup Cesen.***